3 Penyebab Burung Kenari Anda Tidak Mau Berbunyi | Si Binatang
Home » Burung » 3 Penyebab Burung Kenari Anda Tidak Mau Berbunyi

3 Penyebab Burung Kenari Anda Tidak Mau Berbunyi

Burung kenari menjadi burung kicau kesayangan banyak kicaumania terutama karena suaranya yang unik. Kenari bisa menyemarakkan suasana teras dengan suara ngerolnya, jadi tak heran bila dari tahun ke tahun kenari tetap populer dan tidak pernah ditinggalkan kicaumania. Event yang melibatkan kenari seperti lomba pun sudah banyak digelar untuk mencari bakat-bakat terbaik.

Kenari macet

Kenari sudah lama ditangkarkan dan dibudidaya oleh orang Indonesia. Meski harganya tak selalu manis, burung yang satu ini masih jadi burung kicauan utama. Mereka yang kadung cinta dengan kenari tak peduli meski harganya jatuh, malahan mereka akan semakin terpicu untuk melatih kenarinya agar semakin gacor di arena gantangan.

Tapi sayangnya tak semua kenari pandai berbunyi. Burung kenari yang lebih banyak diam membisu tentu akan membuat pemiliknya gelisah, terutama bagi mereka yang memelihara kenari untuk didengar kicaunya atau dilombakan. Pemilik harus tahu beberapa alasan kenapa burung kenarinya tidak mau berbunyi.

Kami sudah merangkum beberapa penyebab burung kenari tidak mau berkicau dan semoga setelah ini Anda jadi lebih paham apa yang harus Anda lakukan.

Penyebab Kenari Macet

1. Kenari Anda adalah betina

Penyebab pertama kenapa burung kenari Anda tidak mau bunyi adalah dia berjenis kelamin betina, bukan jantan. Membedakan jenis kelamin kenari memang cukup susah karena bentuk fisiknya yang serupa. Sebenarnya, burung kenari betina juga bisa berkicau, tapi tidak selantang dan sebagus kenari jantan. Jadi semua burung kenari yang dilombakan adalah kenari jantan, bukan betina.

Baca Juga:  Download Suara Mp3 Burung Jalak Kebo / Jalak Kerbau

Jadi jika Anda ingin kenari Anda gacor, langkah pertama adalah pastikan kenari Anda adalah jantan.

2. Kenari sedang mabung

Kenari kebanyakan juga akan macet atau berhenti berkicau jika mereka sedang memasuki masa mabung alias ganti bulu. Proses ini cukup mudah diamati, yaitu rontoknya beberapa bulu kenari di sekitar kandangnya. Beberapa kicaumania memberikan perawatan khusus ketika kenari mereka berada dalam tahap ini.

3. Kenari sedang sakit

Jangankan burung, kita saja manusia jika sedang sakit tentu malas bicara. Kenari yang sedang sakit akan sangat jarang berbunyi. Penyebab penyakit kenari bisa bermacam-macam, mulai dari sakit dalam hingga sakit luar. Ciri khas kenari yang sedang sakit adalah tubuhnya terlihat lemah, tidak aktif, dan tidak bersuara.

Solusi Kenari Macet

Lalu bagaimana solusinya jika Anda memiliki kenari jantan yang sehat, tidak sedang mabung, tapi tidak mau berkicau? Ada beberapa tips yang bisa Anda ikuti.

Kenari bisu

Meletakkan kenari di tempat tenang

Agar kenari terhindar dari stres yang menghambatnya untuk berkicau, pertama-tama jauhkan dia dari berbagai burung bersuara lantang yang ada di sekitarnya. Gantang sangkarnya di tempat yang tenang dan sejuk untuk pemulihan mentalnya.

Periksa juga sangkarnya, apakah itu sangkar baru yang masih bau cat / pelitur? Sebab dalam banyak kasus kenari bisa macet total ketika dipindahkan ke sangkar yang masih bau cat. Periksa juga tenggerannya, apakah sudah nyaman untuknya dan periksa kebersihan kandangnya

Baca Juga:  6 Tipe Utama Burung di Dunia (Beserta Contoh Spesies dan Gambarnya)

Berikan pakan bernutrisi

Variasi makanan yang baik penting untuk menjaga burung kenari tetap sehat dan rajin berkicau. Selain makanan utama, berikan EF berupa sayuran dan buah-buahan serta biji-bijian alami lainnya. Konon buah apel dipercaya bisa memancing kenari macet untuk berbunyi. Potong apel merah dan gantung di dalam sangkarnya.

Untuk sayuran, Anda bisa memakai tanaman liar seperti daun mengkudu, krokot, daun ginseng, daun sawi, brokoli, dan lainnya. Jagung manis yang masih muda bisa meningkatkan birahi kenari jantan sehingga akan buka suara lagi. Berikan sayuran dan buah-buahan dalam keadaan fresh dan usahakan semuanya organik dan bebas pestisida. Vitamin tambahan juga bisa diberikan pada kenari yang macet.

Perawatan harian

Proses perawatan harian kenari yang macet meliputi pengembunan, mandi, dan penjemuran secara teratur setiap hari. Untuk mandi, Anda bisa melakukannya 1-2 kali per hari. Penjemuran burung sebaiknya dilakukan di pagi hari selama kurang dari dua jam. Jangan melebihi pukul 10 pagi karena matahari sudah mulai panas.

Beberapa kicaumania berpendapat bahwa mandi sebaiknya tidak dilakukan pada kenari macet karena bisa menurunkan birahi. Mana yang benar? Well, sebaiknya Anda mencoba sendiri dua trik di atas pada kenari Anda, atau untuk amannya mandikan kenari seminggu sekali.

Semoga kenari Anda bisa terdengar lagi kicau lantangnya!

Komentar