10 Fakta Menarik Ikan Piranha yang Sering Disalahpahami | Si Binatang
Home » Ikan » 10 Fakta Menarik Ikan Piranha yang Sering Disalahpahami

10 Fakta Menarik Ikan Piranha yang Sering Disalahpahami

Jika kita membuat daftar makhluk hidup yang paling sering disalahpahami di planet kita, piranha mungkin akan ditempatkan di posisi paling atas. Selama beberapa dekade, mereka dianggap sebagai predator kawanan yang ganas, rakus, dan haus darah.

Fakta Ikan Piranha

Tapi saat ini, mereka merupakan ikan unik yang luar biasa untuk dipelihara di akuarium apa pun. Dan tidak hanya itu, ikan yang luar biasa ini memiliki kepribadian individualistis dan mereka juga bisa menjadi sangat pemalu di depan manusia.

Jika Anda ingin mengetahui lebih banyak tentang makhluk yang mempesona ini, inilah daftar 10 fakta menarik tentang ikan piranha yang sudah diverifikasi sepenuhnya.

Fakta Ikan Piranha

1. Piranha Adalah Omnivora

Ikan piranha adalah makhluk omnivora, artinya mereka memakan daging dan tanaman. Faktanya, mereka pada dasarnya dapat memakan apa saja yang muat di mulutnya, mulai dari biji buah dan krustasea kecil hingga burung dan ganggang.

Fakta ini mungkin mengejutkan bagi mereka yang mengira ikan-ikan ini hanya memakan daging (karnivora), khususnya daging manusia. Selain itu, ikan piranha adalah pemulung oportunistik. Oleh karena itu, mereka akan sering mencari sumber makanan yang berasal dari bangkai hewan.

Dan ya, ikan piranha dapat mencium bau darah, tetapi mereka kebanyakan menggunakan indra seperti itu untuk mendeteksi ikan, mamalia, atau burung yang mati, bukan memburu dan membunuh mereka sebagai kawanan ikan predator yang haus darah.

Selain itu, beberapa spesies piranha tertentu sebenarnya adalah herbivora. Tometes camunani telah ditemukan baru-baru ini, kurang dari satu dekade yang lalu, di sekitar area sungai Amazon yang bervegetasi rapat.

2. Piranha Memiliki Gigi Tajam

Ketika kita berbicara tentang vertebrata, ikan piranha termasuk di antara mereka yang memiliki gigitan terkuat yang pernah ada. Faktanya, mereka dirancang untuk mencabik-cabik daging dan tumbuhan, semua berkat rahang mereka yang sangat kuat dan gigi mereka yang setajam silet.

Setiap rahang ikan piranha memiliki satu baris gigi, dan gigi-gigi itu saling bertautan satu sama lain berkat cusp yang kecil. Ini menjadikannya senjata yang ideal untuk tidak hanya memotong makanan mereka, tetapi juga untuk mencabik-cabik mangsa saat mereka menggerakkan kepala ke kiri dan ke kanan.

Selain itu, gigi ikan piranha sangat tajam sehingga banyak suku di sekitar lembah Amazon menggunakannya sebagai alat mereka sendiri selama bertahun-tahun. Gigi piranha secara tradisional digunakan untuk mengukir kayu.

3. Piranha Berukuran Besar

Meskipun sebagian besar spesies piranha adalah ikan kawanan yang perlu berkelompok untuk bertahan hidup, mereka sebenarnya dapat tumbuh hingga ukuran yang luar biasa besar. Jenis terbesar adalah piranha hitam, makhluk yang cukup soliter yang dapat tumbuh hingga 50 cm panjangnya.

Tapi ikan piranha tidak hanya besar. Mereka juga cukup kuat dan memiliki tubuh besar. Piranha dewasa dapat memiliki berat sekitar 3 kg. Megapiranha, yang sekarang sudah punah, diyakini berukuran dua kali lipat jika dibandingkan dengan piranha hitam.

Baca Juga:  Benarkah Ikan Nemo Bisa Hidup di Air Tawar? Bagaimana Caranya?

4. Piranha Berumur Panjang

Selama bertahun-tahun, ikan piranha diperkirakan memiliki umur sekitar 10 tahun, yang ternyata benar. Namun penelitian modern menunjukkan bahwa harapan hidup mereka sebenarnya cukup panjang.

Beberapa spesies dapat bertahan hingga 15 tahun di akuarium. Ahli lain menyatakan bahwa spesimen yang mereka amati di habitat liar telah bertahan hidup selama 25 tahun. Ini masih harus dikonfirmasi sepenuhnya, tetapi jelas bahwa ikan yang luar biasa ini dapat hidup lebih lama dari yang kita yakini.

5. Piranha Adalah Ikan Kawanan

Harga Ikan Piranha

Keyakinan publik tentang ikan piranha selama bertahun-tahun adalah bahwa ikan ini merupakan predator rakus dan cerdas yang berburu secara berkelompok dan cenderung membunuh setiap makhluk hidup yang mereka temui di jalan.

Memang, piranha merupakan ikan yang suka bergerombol, tapi perilaku berkelompok ini biasanya berkembang dari kebutuhan untuk bertahan hidup dan perlindungan, bukan menyerang makhluk lain. Faktanya, ikan yang hidup dan bermigrasi dalam kawanan jauh lebih aman dari pemangsa besar, dan menjadi lebih sulit bagi mereka untuk dimangsa hewan lain.

Namun sekelompok ikan piranha masih dapat menyerang mangsa mereka dalam aksi yang selaras, tetapi ini biasanya merupakan cara terakhir yang mereka lakukan ketika merasa sangat lapar. Piranha hitam, sebagai pengecualian, adalah spesies yang cukup soliter dan lebih suka hidup sendiri.

Baca Juga: 10 Jenis Ikan Piranha untuk Dipelihara di Rumah

6. Piranha Membutuhkan Akuarium Besar

Jika Anda berencana untuk memelihara ikan predator seperti piranha, Anda perlu mempelajari kebutuhan khusus mereka dan menyetup akuarium besar untuk piranha peliharaan Anda.

Kecuali Anda ingin memelihara ikan piranha hitam, Anda harus memastikan kelompok fungsional yang minimal beranggotakan 4 atau 6 ekor. Dan setiap ikan membutuhkan setidaknya 75 liter air, jadi perhitungannya cukup sederhana.

7. Piranha Cukup Cepat

Anehnya, piranha cukup cepat. Aturan umum menyatakan bahwa semakin besar seekor piranha, semakin cepat dia dapat bergerak di air. Misalnya, piranha perut merah yang merupakan salah satu spesies yang kecil, dapat bergerak sekitar 24 km/jam. Kerabat mereka yang lebih besar, piranha hitam, dapat mencapai kecepatan yang menakjubkan hingga 40 km/jam.

8. Piranha Bereproduksi Cepat

Piranha tidak hanya dapat bergerak cepat, tetapi mereka juga dapat berkembang biak dengan cepat. Betina dewasa dapat bereproduksi bahkan sampai dua kali per tahun, ketika hutan hujan tergenang dan kaya akan tempat bersarang yang bagus. Dan begitu mereka melakukannya, mereka bisa bertelur hingga ribuan telur per pemijahan.

Setelah siklus seperti itu dimulai, baik spesimen jantan maupun betina akan mengelilingi area bersarang mereka dan memastikan bahwa tidak ada pemangsa yang bisa mendekati telur mereka yang berharga.

Baca Juga:  29 Spesies Ikan Paling Aneh dan Unik di Dunia

Bayi piranha hanya membutuhkan beberapa hari untuk menetas, dan mereka akan dengan malu-malu nongkrong di sekitar tanaman sampai mereka cukup besar dan cukup kuat untuk melindungi dirinya sendiri. Perilaku ini sebagian besar telah diamati di akuarium besar, karena sayangnya bagaimana piranha berperilaku selama musim kawin di habitat alami mereka tidak sepenuhnya dipahami.

9. Piranha Bisa ‘Menggonggong’

Jelas, ini tidak sama dengan gonggongan anjing, tetapi ikan piranha memiliki kemampuan untuk mengeluarkan suara yang sangat mirip. Para ilmuwan percaya bahwa ikan ini dapat “menggonggong” berkat otot sonik yang mereka miliki, yang pada dasarnya berkontraksi antara satu sama lain di sekitar kantung kranial dari gelembung renang mereka di bagian perut.

Orang-orang yang pernah mendengar suara seperti itu sebagian besar menyaksikan perilaku luar biasa ini saat memegang piranha di tangan mereka atau bahkan ketika mereka ditangkap di dalam jaring. Oleh karena itu, diyakini bahwa suara-suara tersebut dikeluarkan sebagai bentuk tanda peringatan.

Selain itu, penelitian terbaru yang dilakukan pada piranha perut merah menunjukkan bahwa ikan ini sebenarnya mampu menghasilkan tiga jenis suara yang berbeda, berkat gelembung renang serta rahang mereka yang kuat.

10. Piranha Tidak Memakan Manusia

Dan terakhir, ada satu lagi mitos yang harus dibantah: ikan piranha tidak cenderung memakan manusia. Ya, mereka memang makan daging dan tertarik dengan bau darah. Namun mereka bukanlah mesin pembunuh manusia seperti yang banyak ditampilkan dalam film. Spesies seperti itu mungkin hanya hidup di film.

Namun, ikan piranha adalah makhluk air yang sangat kuat dan tangguh serta memiliki gigi setajam silet. Ini berarti bahwa mereka pasti memiliki kemampuan untuk melukai manusia, dan ada ratusan kasus serangan pada manusia yang dilaporkan.

Juga, ada beberapa serangan ikan piranha yang mematikan, tetapi sebagian besar karena orang-orang jatuh dari perahu mereka ke kawanan besar yang kelaparan. Tapi membunuh manusia dalam serangan kawanan yang terorganisir? Tentu tidak, karena piranha sebenarnya lebih suka lari dari “mangsa” besar seperti itu.

–oOo–

Jika Anda takut dengan ikan piranha selama bertahun-tahun, kami berharap daftar fakta unik tentang ikan piranha ini bisa menenangkan pikiran Anda dan menambah wawasan Anda tentang makhluk yang luar biasa ini. Dan mungkin, Anda tertarik untuk memelihara beberapa ekor piranha pada akhirnya.

Ikan piranha sangat kuat dan secara alami dirancang untuk melindungi diri mereka sendiri dengan cukup baik di alam liar yang keras. Tapi mereka layak mendapatkan cinta dan perhatian manusia sama seperti ikan tropis peliharaan lainnya.

Tags:

Komentar